
Bogor, Dinamikaonline.com- Kepengurusan Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Djuanda Bogor (IKA FEB UNIDA) Periode 2025-2030 telah terbentuk dengan tagline #Bersatu, Bersinergi Menebar Inspirasi menjadi semangat baru untuk menjalankan roda organisasi.
Dengan telah diselenggarakannya Rapat Kerja (Raker) sekaligus Halalbihalal pada hari Sabtu, 19 April 2025, bertempat di Hotel New Pesona Anggraini Cisarua Bogor, kepengurusan IKA FEB UNIDA memiliki program-program unggulan sebagai pikat alumni agar dapat berpartisipasi dan memberikan kebermanfaatan yang dapat dirasakan tidak hanya oleh alumni itu sendiri, melainkan untuk masyarakat luas.
Ketua Umum Andi Wijaya menyampaikan bahwa hasil Rapat Kerja ini sebagai permulaan dalam menyusun program-program untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat khususnya kepada alumni dan kampus.
Ia menambahkan, “penting juga partisipasi dari berbagai pihak khususnya Alumni untuk bisa berkontribusi disetiap kegiatan yang akan dilaksanakan.”
Koordinator bidang Media dan Publikasi Hilman Hakim menambahkan bahwa media informasi sangat penting baik untuk menyebarluaskan program-program kami dan juga sebagai wadah komunikasi seluruh alumni.
Dengan terlaksananya Raker ini, berharap kepengurusan periode 2025-2030 membawa semangat serta warna baru untuk seluruh alumni Universitas Djuanda Bogor.
(Arifianti)