
Bogor, Dinamikaonline.com – Kini masyarakat Desa Cibunar patut berbangga, pasalnya Jalan Raya Muhammad Toha -+50 meter Sebelum Pintu Kereta sebelah kanan kini punya daya tarik baru yaitu Gapura Selamat Datang Di Desa Cibunar. Sabtu (08/03/2025)
Dengan sudah rampungnya atau selesai pembangunan Gapura Selamat Datang Di Desa Cibunar menambah estetika mata memandang ketika melintasi atau hendak memasuki Desa Cibunar.
Sebagai satu-satunya Gapura Selamat datang di Desa Cibunar berada tepat pada jalan lintas pertigaan Jl Muhammad Toha dan Desa Cibunar akan menambah daya tarik Desa Cibunar khususnya.
Kepala Desa Cibunar H. Sarjono mengatakan Gapura ini bukan Gapura Perbatasan Desa melainkan Gapura Selamat Datang di Desa Cibunar, sehingga menurutnya ini perlu diketahui masyarakat bahwa Desa Cibunar akan memiliki gapura selamat datang yang akan menjadi ciri khas saat memasuki Desa Cibunar.
“Pembangunan gapura selamat datang ini menggunakan Program Dana Desa tahun 2024, Saya ingin Lingkungan Desa Cibunar terlihat indah dan rapih” Ungkapnya Sarjono
“Pemdes dan mitra Desa Cibunar berharap semoga yang di bangun di Desa adalah tanggung jawab kita bersama untuk menjaga dan merawatnya,” tambahnya sarjono. (Arifianti)